Kamis, 04 September 2008

Belajar Valas Marketiva Langkah Demi Langkah

Setelah mendaftar di Marketiva dan memiliki account mungkin anda sedikit kebingungan dalam memulai transaksi trading forex tersebut. Hal tersebut bisa dimaklumi, karena saya juga dulu mengalami hal yang sama. Oleh karenanya saya terinspirasi untuk mempublishkan tulisan ini.

Berikut adalah langkah-langkah melakukan trading:





  • Membuka account Marketiva (Gratis dan dapat cash reward 5$) klik di sini. Setelah masuk ke situs marketiva, pilih menu [Open An Account], kemudian isi data username, password, nama depan, nama belakang, alamat, email, telepon (semua yang dikasih tanda merah di sampingnya wajib di isi) . Mohon mengisi data-data yang sebenarnya, karena nanti kalau mau melakukan penarikan dana, akan diminta verifikasi dengan mengirimkan scan KTP dan Data Rekening Bank untuk mencegah money loundring.


  • Setelah anda punya username dan password, langkah untuk menjadi seorang trader forex tinggal selangkah lagi. Download program aplikasi tradingnya, StreamSter. Klik di sini untuk mendownload program tersebut. Simpan di komputer anda, kemudian install. >> Jika komputer anda menggunakan Windows 98, maka anda perlu menginstal patch untuk windows 98 tersebut, caranya double klik Stream Ster yang sudah didownload, kemudian akan muncul pemberitahuan bahwa untuk menginstal Streamster syaratnya komputer tersebut harus menggunakan Internet Explorer versi 5.01 ke atas dan Microsoft Active Client juga sudah diinstall di komputer, klik link untuk mendownload Microsoft Active Client tersebut, download, lalu install di komputer anda. Setelah itu baru install kembali Streamster di komputer anda <<


  • Jalankan program Marketiva yang terdapat pada Start Menu atau Desktop komputer anda. Maka akan muncul form untuk mengisikan username dan password. Isi username dan password, kemudian klik Sign In.


  • Tunggu beberapa saat, untuk proses loading. Setelah selesai maka akan muncul platform trading yang terbagi menjadi 4 bagian layar. Kiri atas adalah tabel pergerakan harga, kanan atas grafik pergerakan harga, kiri bawah untuk menampilkan portfolio (kondisi account) berapa saldo yang terdapat pada account, kanan bawah untuk posisi yang dibuka.


  • Untuk melakukan Buy/Sell suatu mata uang asing, klik pada tabel mata uang tersebut. Maka akan muncul tab dialog untuk proses transaksi.


  • Robah data yang ada di situ sesuai dengan keinginan, misalnya untuk membuka posisi buy EUR/USD sebanyak 1$ dengan uang beneran, robah isi kolom Desk: menjadi Live Trading, Quantity: 100 >> (100 = 1$, 1000 = 10$, 10000 = 100$), pastikan isi dari kolom Buy/Sell adalah Buy. Untuk yang lainnya tidak perlu dirobah, kecuali kolom Exit TargetExit Stop-Loss jika anda ingin membatasi kerugian yang mungkin timbul dan mentukan berapa point keuntungan yang ingin dicapai. Untuk merubah data Exit Stop-Loss dan Exit Target, klik didalam kolom yang kosong tersebut kemudian tekan panah atas/bawah sesuai dengan kebutuhan. Setelah semua beres, klik OK.


  • Klik tab Positions pada layar bagian kanan bawah, maka di situ akan tampil posisi yang telah dibuka tersebut. Untuk melihat kerugian atau keuntungan, lihat pada tab Profit, kalau angka di situ pakai tanda minus (-) berarti kondisinya sedang merugi, kalau tidak terdapat tanda apa-apa, hanya angka saja berarti dalam kondisi untung. Kolom Status Open jika masih terbuka, dan Close jika suda ditutup.


  • Jika anda mengklik Positon ID maka akan muncul jendela dialog: Change/Close/No Action. Untuk merubah Exit Stop-Loss dan Exit Target, klik Change maka akan muncul kotak isian Exit Stop-Loss dan Exit Target, rubah angkanya sesuai dengan kebutuhan, kemudian klik OK. Untuk menutup transaksi, klik Close. Untuk membatalkan, klik No Action.

  • Bijaksanalah dalam mengambil keputusan dalam trading, karena MENJADI KAYA atau MENJADI MISKIN dalam trading forex ini bisa terjadi dalam hitungan menit.


Demikianlah uraian singkat yang bisa saya sampaikan dalam kesempatan ini, semoga memberi manfaat buat rekan-rekan yang ingin memulai karir Tradernya. Ini memang masih jauh dari sempurna, tapi sebagai anak tangga pertama dalam dunia trading saya pikir ini mungkin masih berguna.

    Tidak ada komentar: